Cara Menggosok Gigi yang Benar
DokterSehat.Com – Menggosok gigi adalah kegiatan rutin yang dilakukan semua orang, aktivitas ini biasa dilakukan setelah makan atau sebelum tidur. Semua ini dilakukan dengan tujuan menjaga kesehatan gigi dan rongga mulut secara keseluruhan. Akan tetapi, tahukah Anda cara membersihkan gigi yang baik dan benar?
Hampir semua orang berpikir bahwa mereka tahu bagaimana cara menyikat gigi yang benar, namun pada kenyataannya, banyak orang yang tidak tahu cara menggosok gigi yang benar. Agar mendapatkan gigi yang terlihat ‘sehat’ banyak orang lebih memilih produk pemutih gigi, ketimbang mengetahui bagaimana cara membersihkan gigi yang benar.
Berikut adalah cara membersihkan gigi yang harus diperhatikan, antara lain:
- Cara membersihkan gigi harus dapat membersihkan semua deposit pada permukaan gigi dan gusi secara baik, terutama saku gusi dan ruang interdental.
- Gosok gusi dan gigi depan selama beberapa detik dalam gerakan melingkar.
- Agar dapat mengontrol pergerakan sikat dengan lebih baik, pegang gagang sikat gigi seperti Anda memegang pensil, bukan dengan tangan mengepal.
- Frekuensi menyikat gigi maksimal 3 kali sehari setelah makan pagi, makan siang dan sebelum tidur malam, atau minimal 2 kali sehari setelah makan pagi dan sebelum tidur malam.
- Waktu yang tepat untuk menyikat gigi seharusnya tidak lebih dari 2 menit.
- Ketika mulai menyikat gigi, Anda tidak harus menggunakan tekanan pada gigi dan gusi. Anda juga harus memastikan bahwa Anda membersihkan makanan yang tersisa.
- Terlalu keras menyikat gigi sebenarnya tidak membantu membersihkan gigi lebih baik. Hal ini justru dapat menyebabkan permukaan enamel akan terkikis dan ini adalah asal mula dari gigi sensitif.
- Pegang sikat gigi pada sudut 45 derajat dari gusi dan gerakkan sikat dari kanan ke kiri berulang kali di sepanjang gigi. Sikat permukaan gigi bagian luar dan dalam, serta geraham belakang.
- Berkumurlah dengan air bersih tiap setelah selesai menggosok tiap bagian.
- Gunakan pasta gigi yang tepat. Anda bisa memilih pasta gigi yang bisa membersihkan plak, menghilangkan sensitivitas, mencegah gigi berlubang atau radang gusi.
Hal-hal yang perlu di perhatikan dalam memilih sikat gigi:
- Pastikan sikat gigi mudah dan nyaman saat digunakan.
- Jika Anda ingin mencoba jenis baru sikat gigi, minta saran dokter gigi.
- Pilihlah sikat gigi yang memiliki bulu lembut.
- Pilihlah alat pembersih gigi yang memenuhi standar yang diperlukan.
- Jangan menggunakan sikat gigi dengan orang lain.
- Gantilah sikat gigi minimal 3 sampai 4 bulan sekali atau jika bulu sikat sudah terlihat tidak layak.
Selain sikat gigi, Anda juga bisa menggunakan flossing secara teratur dan periksa ke dokter gigi secara rutin karena ini merupakan bagian yang sangat penting dari rutinitas kebersihan rongga mulut. Hindari menggunakan tusuk gigi karena tusuk gigi bisa melukai gusi.
Nah, itulah beberapa hal yang perlu diketahui mengenai cara membersihkan gigi yang baik. Jika cara menggosok gigi yang benar sudah dilakukan dengan benar, maka gigi akan lebih bersih dan bisa terhindar dari segala macam gangguan dan masalah rongga mulut.
Setelah Anda mengetahui cara membersihkan gigi yang tepat, kesehatan rongga mulut lainnya juga harus tetap dilakukan. Perbanyaklah konsumsi buah dan sayuran, selain bermanfaat untuk pencernaan, kedua makanan itu juga berguna untuk kebersihan gigi dan gusi.
Perlu diketahui, di dalam buah dan sayuran terdapat sifat pembersihan alami dan cocok untuk membantu mengikis karang gigi secara alami. Selain itu, hindari makanan yang panas atau terlalu dingin, terutama jika gigi Anda termasuk gigi sensitif. Segera periksakan ke dokter gigi jika ada gangguan pada gigi dan rongga mulut.
0 komentar:
Posting Komentar