Pages

Banner 468 x 60px

 

Selasa, 11 Desember 2018

Tiga Puluh (30) Jenis Makanan Terbaik Untuk Kesehatan Gigi Dan Gus

0 komentar



Oleh : Shiny Smile Dental Clinic.
  1. Cara mengejutkan untuk mendapatkan gigi yang sempurna

Gigi itu penting! Tidak heran kebanyakan dari kita merawatnya dengan sangat baik. kita melakukan banyak hal untuk itu seperti Menyikat, membersihkannya dengan benang, menggosok lidah kita, menggunakan obat kumur. Mulut kita menjadi salah satu bagian dari tubuh kita yang paling kita rawat akan tetapi, kerusakan gigi dan penyakit gusi masih merupakan salah satu penyakit yang paling banyak dijumpai di dunia. Bagaimana bisa? Jawabannya mungkin bersembunyi dibalik lemari es.

Mengejutkan atau tidak, perbedaan antara senyum yang sehat dan seberapa sering kunjungan ke dokter gigi menjadi makanan sehari-hari anda. Bahkan jika anda memiliki kebiasaan membersihkan gigi yang sempurna, akan sulit untuk menjaga gigi anda tetap sehat jika anda tidak melihat apa yang anda makan

Terlalu sering, kita melihat makanan sebagai satu-satunya yang menjadi penjahat ketika membicarakan masalah kesehatan gigi. Memang, gula dan asam dari makanan dan minuman memberikan paling banyak kerusakan pada gigi kita.  Bagaimanapun, ada banyak jenis makanan yang tidak hanya tidak berbahaya bagi gigi kita, tapi bahkan juga dapat memberikan pengaruh yang besar bagi kesehatan gigi.

Dari mencegah lubang dan penyakit periodontal hingga bahkan menyegarkan nafas, dan memutihkan gigi. Makanan dalam daftar ini dapat di akui sebagai pasta gigi dan penyegar mulut terajaib yang ada di pasaran. Kebanyakan dari mereka terasa sangat enak. Jadi, ambil daftar belanjaan anda dan bersiaplah untuk menambahkan beberapa makanan yang ramah gigi.

Bagaimana beberapa makanan membantu anda untuk menjaga gigi dan gusi tetap sehat

Gigi dan gusi anda adalah bagian dari tubuh anda, seperti bagian yang lain, butuh nutrisi untuk befungsi secara benar. Nutrisi yang spesifik sangat bermanfaat untuk beberaoa bagian tubuh yang berbeda, jadi ayo kita lihat yang mana elemen yang paling penting untuk kesehatan gigi dan gusi.

Makanan yang kaya akan kalsium dan fosfor

Enamel gigi adalah mineral. Beberapa makanan dan minuman asam mungkin dapat menyebabkan pengikisan enamel, jadi untuk membuat gigi anda kuat lagi anda perlu untuk menambahkan mineral lagi. Dan mencoba untuk mengembalikan apa yang telah hilang. Pahlawan utamanya adalah kalsium dan fosfor. Ini adalah zat yang akan membangun dinding enamel dan mengkonsumsi makanan yang kaya akan kalsium dan fosfor adalah suatu kebutuhan jika anda ingin menjaga gigi anda untuk tetap kuat dan sehat.
  • Sumber kalsium terbaik : yougurt, keju, makanan laut, susu (rendah lemak), tahu dan kacang almonds
  • Sumber fosfor terbaik : biji labu kuning, ikan, kacang brazil, daging merah, telur, tahu dan kaldu
Makanan yang keras, makanan renyah yang tinggi kandungan air
Makanan yang Keras, makanan renyah yang mengandung banyak air sangat banyak gunaya untuk gigi anda. Pertama mengunyah menghasilkan banyak liur yang menjadi penetral alami terbaik dari bakteri yang menyebabkan lubang. Kedua, tekstur dari makanan ini juga membuat mereka berfungsi sebagai abrasive alami, sehingga mereka dengan alami menggosok dan membersihkan permukaan gigi, membuang plak dan sisa makanan. Makanan ini berupa buah dan sayuran mentah. Jadi, bukan alasan untuk mengunyah keripik dan biscuit.
  • Pilihan terbaik : seledri, apel, mentimun, dan wortel
Makanan yang kaya akan vitamin D
Vitamin D sangat penting untuk kesehatan secara menyeluruh, tapi ini sangat penting jika anda ingin gigi yang sehat. Alasan utamanya adalah membantu tubuh untuk menyerap kalsium dengan lebih baik
  • Sumber terbaik : cahaya matahari (anda tidak dapat memakannya, tapi itu tetaplah sumber vitamin D alami yang terbaik), ikan, kuning telur, dan minyak ikan kod
Makanan yang kaya akan vitamin C
Vitamin C adalah kekuatan! Vitamin C dapat menguatkan sel darah dan mengurangi peradangan yang akan membantu gusi anda lebih sehat. Vitamin C juga dibutuhkan untuk menghasilkan kolagen, kunci protein yang akan membantu anda untuk melawan penyakit periodontal. Tanpa vitamin C gusi anda akan menjadi sensitive dan lebih rentan terhadap bakteri yang menyebabkan penyakit periodontal.
  • Sumber terbaik : paprika, jeruk, kiwi, strawberry, brokoli dan kubis
Makanan yang kaya antioksidan
Ketika datang pertanyaan tentang manfaatnya bagi kesehatan, antioksidan hampir memiliki status seperti selebriti. Bagaimana cara mereka menjga mulut anda tetap sehat? Antioksidan melawan bakteri yang menyebabkan radang dan penyakit periodontal. Mereka membantu untuk melindungi gusi dan jaringan lain dari kerusakan gigi dan infeksi bakteri.
  • Sumber terbaik : apel, berry, anggur, kismis, kacang dan kedelai.
Makanan yang mengandung probiotik
Ketika datang bakteri dalam tubuh anda, ada miliaran bakteri baik dan bakteri jahat. Probiotik adalah salah satu yang terbaik. Penelitian lebih lanjut dibutuhkan disini, tapi sudah ada beberapa bukti bahwa probiotik membantu mengurangi plak dan mendorong kesehatan gigi.
  • Sumber terbaik : yougurt, kombucha, kol parut, miso dan makanan fermentasi lainnya.
Makanan yang kaya akan antosianin, arginine dan polyphenol
Ada banyak zat lain yang mungkin bermanfaat bagi kesehatan mulut. Penelitian lebih lanjut dibutuhkan, tapi beberapa dari kandidat yang menjanjikan adalah antosianin (yang dapat mencegah penempelan plak pada gigi dan melawan kanker mulut), arginine (asam amino yang penting yang mampu mengganggu pembentukan plak, mengurangi terbentuknya lubang gigi) dan polifenol (yang memperlambat pertumbuhan plak, mencegah penyakit gusi, lubang gigi dan bau mulut)
  • Sumber terbaik antosianin : beri, anggur, ceri, plum dan terung
  • Sumber terbaik arginine : daging, kedelai, kacang
  • Sumber terbaik polyphenol : the (hitam dan hijau), beri, biji flax dan cocoa
30 makanan terbaik bagi kesehatan gigi dan mulut
Sejauh ini kita telah terlalu jauh, kenapa diet anda sangat penting untuk kesehatan gigi anda dan ada beberapa ilmu dasar dibalik hubungan antara kesehatan mulut dan apa yang anda makan. Berikut ini adalah daftar beberapa makanan terbaik untuk mulut anda.  Jadi, ini lah dia
  • Keju
Apakah anda menyukai keju parut? Itu kaya akan kalsium. Dan sebagai tambahan, keju rendah tingkatan asam dalam mulut anda yang dibenci oleh plak. Apa lagi? Mengunyah keju keras dapat meningkatkan produksi air liur yang mana akan menyingkirkan beberapa bakteri dalam mulut. Ingin mengunyah beberapa makanan yang tidak baik untuk gigi anda seperti biscuit? Tambahkan beberapa potong keju maka anda akan mengurangi bahayanya. Ingat, keju keras adalah pilihan terbaik.
  • Susu
Bersama dengan air, susu adalah minuman terbaik untuk gigi anda. Susu kaya akan kalsium dan zat penting lainnya. Susu juga rendah tingkat asam didalam mulut yang akan membantu melawan kerusakan gigi.
  • Air
Pahlawan gigi anda!! Air membantu membersihkan sisa makanan dan membantu air liur berada pada level tertinggi. Air liur sebenarnya adalah pelindung kerusakan gigi yang terbaik karena mengandung protein dan mineral yang secara alami melawan plak dan jika anda banyak minum air maka anda akan memiliki suplay tak terbatas dari pelindung tersebut.
  • Daunan hijau (bayam, brokoli dan kubis)
Sangat sehat, daunan hijau sangat kaya akan kalsium, asam folat dan banyak vitamin dan mineral penting yang dincintai gigi dan gusi anda
  • Ikan (ikan berlemak, salmon liar dan tuna)
Kaya akan mineral dan vitamin penting seperti vitamin D, ikan adalah bagian terpenting dari diet sehat apapun
  • Daging
Kebanyakan daging baik untuk kesehatan mulut. Mereka sepaket dengan beberapa nutrisi penting yang sudah disebutkan diatas. Daging merah dan daging organ pun sangat bermanfaat
  • The hijau dan hitam
Piker polyphenol! Poliphenol telah diketahui untuk mengurangi bakteri dan produk racun dari bakteri dalam mulut. The juga kaya akan fluoride yang dikethui dengan baik untuk kebutuhan kesehatan mulut. Adalah hal yang baik jika anda meminumnya tanpa pemanis seperti gula dan bahkan madu.
  • Kacang
Kacang penuh dengan manfaat kesehatan untuk gigi anda. Mereka terpaket dengan banyak zat penting seperti kalsium dan fosfor. Yang paling special manfaatnya adalah kacang almond, kacang brazil dan mete yang akan membantu anda melawan bakteri yang berpotensi pada kerusakan gigi
  • Permen karet
Mengunyah permen karet dapat meningkatkan produksi air liur, membersihkan bakteri dan sisa makanan.
  • Cranberry (segar)
Kaya akan polyphenol (seperti the) yang akan menjaga plak pada jalurnya, lalu mengurangi resiko lubang. Cranberry segar sangat efektif dalam mengganggu proses pembentukan plak
  • Jeruk
Kebanyakan buah citrus sangat asam, yang tidak baik untuk gigi anda tapi jeruk mengandung sangat sedikit asam dan memiliki semua manfaat kesehatan mulut yang dapat anda duga dari buah.
  • Strawberries
Jika anda ingin gigi yang sempurna, anda lebih baik mencintai strawberry. Mereka terbuat dengan vitamin C antioksidan dan juga asam malik yang akan memutihkan gigi anda secara alami
  • Yogurt
Yogurt pastinya memiliki lebih dari satu manfaat baik untuk kesehatan gigi anda. Yogurt dibuat dengan kalsium dan probiotik yang melindungi anda dari lubang, penyakit gusi dan bahkan bau mulut
  • Wortel
Wortel sangat lezat dan memiliki banyak mineral dan vitamin penting untuk mulut anda mereka pantas menerima kutipan special. Pantas saja bugs bunny punya gigi yang bagus.
  • Apel
Akankah satu apel mampu menjauhkan anda dari dokter gigi? Mungkin tidak, tapi itu akan pasti membantu. Apel dilengkapi dengan nutrisi penting dan vitamin
  • Bawang putih
Alicin yang terdapat pada bawang putih memiliki agen antimicrobakterial yang kuat. Jadi, itu akan membantu anda melawan kerusakan gigi dan yang lebih penting lagi penyakit periodontal.
  • Jahe
Jahe sangat menakjubkan dalam banyak cara. Untuk keseahatan mulut, jahe mampu menyegarkan nafas dan menghalangi pertumbuhan bakteri
  • Semua padi-padian
Mengkonsumsi semua jenis padi-padian (oatmeal, nasi coklat) mengurangi resiko penyakit gusi
  • Pir
Tidak seperti buah asam kebanyakan, pir mentah sangat bagus untuk menetralkan asam yang dapat membuat pir menjadi snack yang baik dikonsumsi disegala waktu
  • Kiwi
Kiwi memiliki satu dari sumber vitamin C tertinggi
  • Bawang bombay
Ketika dimakan mentah, bawang Bombay memiliki zat anti bakteri yang kuat terlebih lagi melawan beberapa bakteri yang menyebabkan lubang dan penyakit gusi
  • Jamur shitake
Makanan asia yang lezat ini adalah mimpi buruk bagi plak. Jamur ini mengandung lentinan, gula alami yang menganggu pembentukan plak di gigi anda
  • Seledri
Seledri sangat baik untuk kesehatan gigi dan pantas untuk disebut special. Dalam banyak cara seledri adalah snack terbaik untuk kesehatan mulut dan yang paling mendekati benang alami untuk menyikat sela gigi
  • Kedelai
Diet yang termasuk didalamnya adalah kedelai mampu membantu anda untuk memiliki kesehatan gusi yang bagus
  • Wasabi
Sushi baik untuk kesehatan gigi anda! Ada beberapa bukti bahwa wasabi mampu menghentikan bakteri yang melekat pada gigi anda
  • Biji wijen
Tinggi kalsium dan sangat efisien dalam menggosok plak dari gigi anda ketika anda mengunyahnya
  • Kentang manis
Vitamin A dengan dosis yang sehat akan melakukan banyak hal baik pada enamel dan gusi anda
  • Kismis
Ini adalah daftar yang mengejutkan, karena kismis dalam beberapa hal memiliki efek buruk terhadap kesehatan gigi. Akan tetapi kismis adalah sumber dari fitochemical seperti oleanolic, yang mampu membunuh bakteri penyebab lubang.Kismis juga kaya akan antioksidan
  • Kopi hitam
Dan daftar yang lebih mengejutkan, beberapa studi terbaru telah menunjukkan bahwa kopi hitam dapat melidungi gigi anda dari kerusakan gigi dan sebenarnya mampu untuk melawan plak. Tentu saja dengan sedikit syarat. Kopi tersebut haruslah hitam dan tidak manis
  • Anggur merah
Tunggu sebentar!! Bukankah kita sudah ratusan kali mengatakan untuk menghindari anggur merah supaya kita dapat melindungi gigi kita? Hmmm.. yaaa… dan tidak. menurut sebuah studi pad ajurnal agrikultura dan kimia makanan segelas anggur merah memiliki antimicroba yang kuat yang mampu melawan bakteri penyebab lubang gigi. Hebat untuk para peneliti yang berani ini

Selalu ingat dasarnya
Akan sangat menyenangkan untuk mengunyah makanan enak, yang anda tahu baik untuk kesehatan mulut anda. Akan tetapi jangan lupa apa yang diajarkan oleh dokter gigi anda sangatlah penting untuk membersihkan gigi anda dari sisa makanan, gula dan asam. Menyikat gigi pasti harus menjadi pilhan utama anda tapi jika tidak ada pilhan waktu itu anda dapat memilih permen karet atau paling tidak minum banyak air putih.

0 komentar:

Posting Komentar